YALLE NANG | Suku Asli, Penduduk Pulau Papua

WARISAN BUDAYA LELUHUR Wall, Heng, Imkrua M enggeluti fenomena kebudayaan yang ada di bumi Papua, tentunya kita akan menjumpai berbagai macam suku, bahasa, tetapi juga adat-istiadat, dan lainnya yang terkandung dan berada dalam kehidupan masing-masing etnisitas. Sama halnya dengan yang ada di serangkaian pegunungan Timur Papua, disini akan kita temui satu suku besar yang kaya akan banyak sejarah di atas tanah leluhur. Bukan salah satu suku yang termasuk dalam kajian dan penelitian para antropolog. Untuk menyatakan pendapatnya, dengan mengatakan bahwa penduduk Papua adalah suku Imigran dari Africa dan lain sebagainya. Wajar saja, secara ras memang memiliki kesamaan, tetapi bukan berarti menyatukan persepsi itu untuk menggolongkan etnisitas Papua dengan Africa. Andai-andai teori pun dipertontonkan. Mungkin saja, sebagian suku lain di Papua yang migran dari africa dan termasuk dalam kategori antropolog tersebut. Namun, perspektif itu berbeda dengan suku yang kerap disapa " Yalle Na...